Baiklah kawan - kawan, dipagi hari yang cerah ini saya akan berbagi tentang cara membuat program yang sangat sederhana untuk mengimputkan data kedalam database dan menampilkannya kembali kedalam program menggunakan netbeans, disini saya harapkan kawan - kawan telah mengetahui dasar untuk membuat program terlebih dahulu dari netbeans seperti membuat project, class, dan mendisain form tampilannya.
baiklah langkah pertama yang harus di persiapkan didalam laptop or PC frend, adalah :
1. Netbeans Ide versi 7.1 ke atas atau ke bawah, hehhehehe.
2. Xampp versi bebas, tapi disini saya menggunakan xampp versi 1.6
3. Segelas kopi dan sepiring cemilan.
oke baiklah mari langsung saja kita mulai untuk pembuatan aplikasinya.
Yang pertama adalah buka dan jalankan aplikasi netbeans yang ada di komputer kawan - kawan.
Jika sudah dijalankan, maka sekarang kita lanjut ke tahap awal, yaitu pembuatan project aplikasi, disini saya memberikan nama project nya adalah : latihan_crud
bisa kita lihat project yang telah saya buat dengan nama latihan_crud telah tampil di halaman project.
Sekarang kita masuk kedalam tahap kedua yaitu membuat Form atau tampilan untuk membuat interaksi antara pengguna dan komputer.
disini saya menambahkan JFrame Form untuk membuat tampilan GUI nya.
cara menambahkan JFrame Form kedalam project yang telah di buat adalah.
klik kanan packages yang telah kita buat tadi, kemudian pilih new dan JFrame Form, tetapi jika kita pilih new dan jframe form tidak mucul maka kawan - kawan tinggal mencarinya di new->other.
Setelah itu kita berinama JFrame Form tersebut dengan nama : tampilan.
Atur dan buat tampilan di dalam jframe form seperti gambar di bawah ini, dengan menggunakan pallete yang berada di kanan halaman.
Jika pembuatan tampilan telah selesai, maka sekarang kita masuk ke pengeditan variabel dari setiap komponen yang kita gunakan, ubah variabel setiap kompnen seperti gambar di bawah ini :
Nah jika semua variabel komponen telah di ubah, sekarang kita masuk kedalam tahap pengeditan komponen combobok yang kita gunakan untuk cjk, cbulan, ctahun, dan cjurusan.
disini kita akan menabahkan data kedalam combobox berupa data sesuai dengan keperluannya dengan menggunakan model yang ada di propertis.
sekarang kita mulai untuk memasukan data kedalam cjk yaitu data berupa hurup antara lain : Lelaki dan Permpuan.
Bisa di lihat, bahwa disini saya memasukan data berupa lelaki dan permpuan kedalam properties model untuk combobok yang saya berinama cjk atau jenis kelamin. dari gambar di atas kita bisa lihat bahwa kita memasukan data antara lelaki dan peremupan dengan menggunakan pemisah yaitu simbol koma ",".
lanjut kepembahasan, sekarang mari kita mulai untuk menambahkan isi lagi kedalam ctahun, ctanggal, cbulan dan cjurusan seperti cara yang kita lakukan dari gambar di atas.
masukan isi kedalam combobox seperti gambar dibawah ini :
ctahun :
cbulan :
ctanggal
cjurusan
Jika Semua langkah diatas telah selesai, maka sekarang kita akan masuk kedalam proses pembuatan class simpan dan pemberian coding pada tombol simpan dan tampil.
untuk itu mari kita buat terlebih dahulu database dan tabel di dalam mysql untuk menyimpan data yang kita simpan.
nama database : latihan
pembuatan tabel :
mysql> create table if not exists latihan (
-> nis varchar(20)not null primary key,
-> nama varchar(40)not null,
-> jenis_kelamin enum('Lelaki','Perempuan'),
-> tanggal_lahir varchar(30),
-> jurusan varchar(20),
-> angkatan int(15))engine = innodb;
Query OK, 0 rows affected, 1 warning (0.13 sec)
setelah pembuatan database berhasil, mari kita lanjut ke tahap berikutnya, yaitu mengaktipkan driver mysql yang ada di dalam netbeans agar dapat terhubung antara mysql dan program yang kita buat.
pilih libraries yang ada didalam project kita, klik kanan libraries dan pilih add library.
kemudian cari mysql jdbc driver dan pilih tombol add.
maka secara otomatis, akan ada tambahan library didalam project kita seperti gambar dibawah ini.
nah untuk hari ini cukup disini dulu yah, kawan - kawan, insyaallah terusan dari pembuatan aplikasi ini akan secepatnya saya tulis.
Tidak ada komentar:
Write komentar